Antara Judul Menarik VS Judul Penembak Keyword


Antara Judul Menarik VS Judul Penembak Keyword - Bagaimana kabarnya pembaca cekSEO Blog? sudah lama tidak bertemu saya :D? kali ini saya akan memposting tentang Kelebihan dan kekurangan antara Judul Menarik vs Judul Penembak Keyword.



Itu tadi sedikit curhatan dari saya yang gak penting. Lanjut saja tentang pembahasan ini. Mungkin beberapa Blogger masih bimbang memilih menggunakan Judul yang Menarik atau menggunakan Judul Penembak Keyword. Dari masalah tersebut, saya akan menuliskan artikel tentang " Antara Judul Menarik VS Judul Penembak Keyword "


Judul Menarik

Banyak para blogger yang menggunakan Teknik Penulisan Judul Menarik untuk memikat pengunjung agar setia di blog tersebut. Contoh beberapa Judul Menarik adalah seperti ini :
Lihatlah beberapa judul diatas. Cukup menarik bukan. Biasanya pengunjung yang melihat judul artikel tersebut. Mereka akan merekomendasikan untuk membacanya setelah selesai membaca artikel yang sedang dia baca sekarang. Sebelumnya Teknik penulisan Judul Menarik ini sudah pernah dibahas di blog ini yang berjudul " 5 Tips Menulis Judul Artikel yang Menarik Pembaca ". Disana dijelaskan bahwa Teknik Penulisan Judul Menarik di Blog ini termasuk teknik CopyWriting. Disana juga diberikan contoh - contoh penulisan Judul Menarik seperti : 
  1. Mengajukan Pertanyaan Dalam Judul
  2. Gunakan Kata - Kata yang " WOW " 
  3. Memberikan Kesan Kepercayaan
  4. Memberikan Angka pada judul
  5. Menggunakan kata " mudah " pada judul
Blog yang menggunakan Teknik ini biasanya akan lebih banyak memiliki Page View, karena pengunjung sangat betah dengan blog tersebut yang berisi judul - judul artikel yang menarik. Selain itu keuntungan lain adalah blog tersebut akan lebih banyak memiliki pengunjung tetap dibanding blog - blog yang menggunakan Teknik Penulisan Judul Penembak Keyword. 

Blog yang menggunaan Teknik Penulisan Judul Menarik akan lebih kuat dalam pencarian pengunjung di Social Media yang dilakukan dengan cara Teknik SMO ( Social Media Optimization ). Blog tersebut awalnya harus rajin - rajin mempromosikan Blognya menggunakan link judul artikel dari blog tersebut ( Bukan link blog ). Mengapa harus menggunakan link artikel ? Karena jika kita menggunakan link artikel, pengunjung yang didapatkan akan lebih terarah, selain itu cara ini sangat efektif ketimbang menggunakan link blog. Untuk buktinya silahkan anda coba sendiri, dan lihat hasilnya. Setelah banyak promosi di Social Media, lihat saja hasilnya setelah beberapa bulan, banyak sekali pengunjung - pengunjung tetap yang berdatangan di blog tersebut.

Judul Penembak Keyword

Saat ini Teknik Penulisan Judul Penembak Keyword  lebih banyak digunakan oleh para Blogger Indonesia, khususnya blog - blog yang bergenre download game, software, musik, dan yang lain. Jika Teknis Penulisan Judul Menarik memiliki Page View yang cukup besar, Teknik Penulisan Judul Penembak Keyword ini hanya memiliki Page View yang sedikit. Karena pengunjung tidak merasa betah dan tidak merasa mendapatkan informasi lain yang menarik dari blog tersebut. Beberapa contoh Judul penembak Keyword :

  1. Download Game Pes 2013 Full Version + Keygen + Patch + Serial Key Free
  2. Download Mp3 Boyband Korea Super Junior ( Suju ) - Sorry Sorry Sorry
  3. Download Lengkap Lagu JKT48 Terbaru 2013 Gratis
Lihatlah beberapa contoh judul diatas, Judul tersebut memperlihatkan bahwa Judul tersebut sebagai penembak keyword, kita ambil contoh judul pertama. Ada beberapa keyword yang dijadikan satu di judul tersebut. Keywordnya adalah : Download PES 2013, Full Version, Keygen, Patch, Serial Key. Itu menambah kesempatan mendapatkan pengunjung dari Mesin Pencari. Karena pengunjung dari mesin pencara menuliskan banyak keyword yang berbeda - beda. Misalkan kita ambil contoh " si A mencari di Google menggunakan Keyword " Download Game Pes 2013 ", Si B dengan keyword " Download PES 2013 + Crack ", dan yang lain. Jadi pengunjung kita lebih banyak dan lebih beragam.

Jika kita menggunakan Teknik Penulisan Judul Penembak Keyword, kita harus menggabungkannya dengan Teknik - teknik SEO untuk mendongkrak artikel tersebut agar bisa masuk Page One dari sebuah mesin pencari. Jika hanya menggunakan Teknik Penulisan Judul Penembak Keyword saja tanpa menggunakan Teknik SEO hasilnya sangat tidak maksimal. Dan jika menggunakan Teknik SMO tidak akan efektif, karena judulnya tidak menarik ( kecuali ada orang yang sedang mencari ). 

Jika dilihat kembali judul - judul tersebut terlihat sangat ruwet karena setiap kata yang dituliskan di judul terasa tidak nyambung. Judul Penembak Keyword juga terlihat terlalu memaksakan Judul. Semua keyword yang ada dimasukan di satu judul. Terkesan Sangat Singkat, Padat, dan Tidak Jelas.



Judul Adalah Sebuah Pembuka dari Artikel

Jika judul tidak menarik, maka artikel didalamnya akan terasa tidak menarik. Pengunjung melihat sebuah artikel berawal dari judulnya. Jika judul tidak menarik maka pengunjung juga tidak akan tertarik.

Bagaimana anda memilih Judul Menarik atau Judul Penembak Keyword ?? silahkan dijawab di kotak komentar dibawah - Antara Judul Menarik VS Judul Penembak Keyword

Uptodate Tips-tips Blogging berbahasa indonesia?

Masukan Email Anda disini :

Atau Follow Blog Kami => KLIK DISINI!

4 comments :

  1. ane mending jadi penembak cewe deh..

    eh keyword soalnya bisa dapet pengunjung lumayan banyak ahaha
    tapi gak sembarang nembak kw kayak yg ada diatas tadi " Download Game Pes 2013 Full Version + Keygen + Patch + Serial Key Free "

    wkwkwkwk

    ReplyDelete
  2. klo ane di Pejuang copas pake JUDUL MENARIK klo di Farid's Blog pake PENEMBAK KEYWORD :v

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo ane dua-duanya dipake di Blog2 ane gan...
      kalo begitu kan peluang dapet visitor nya jd lebih banyak..

      heheheheheh

      mampir balik yah Admin

      Delete
  3. Dua .. Duanya.. aja deh ..
    hahaha .. :P

    ReplyDelete